Presiden Jokowi Luncurkan Portal Peduli WNI di Seoul

  • 6 tahun yang lalu
Dalam kunjungan ke Korea Selatan, Presiden Joko Widodo mengunjungi KBRI di Seoul, Senin (10/9) kemarin.

 

Di KBRI, Presiden Jokowi meluncurkan portal Peduli WNI, yang salah satu fungsinya dapat memberikan akta kelahiran bagi WNI secara "online".



Percakapan pun dilakukan melalui panggilan video jarak jauh antara Presiden Jokowi dengan seorang mahasiswa Indonesia yang tinggal di Busan. Jaraknya 320 kilometer dari Seoul bernama Daya.



Daya merupakan penerima akta kelahiran "online" pertama. Akta kelahiran diberikan bagi putranya yang lahir pada 4 September lalu.

 

Selain pemberian akta kelahiran secara "online", portal Peduli WNI juga menyediakan sejumlah sistem pelayanan lainnya bagi WNI yang berada di seluruh perwakilan Republik Indonesia. Salah satunya pemberian nomor induk kependudukan.

 

Seoul dipilih menjadi tempat peluncuran sistem ini karena Korea Selatan merupakan salah satu negara yang terdapat WNI dalam jumlah besar.

Sekitar 40 ribu WNI tinggal di Korea Selatan dan sebagian besar bekerja sebagai pekerja migran pada sektor formal.

Dianjurkan