Bareskrim Polri Ungkap Kasus Pembobolan 14 Bank

  • 6 tahun yang lalu
Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Mabes Polri menangkap 5 orang pelaku penipuan terhadap 14 Bank BUMN dan swasta dalam pendanaan kredit. Polisi menilai kerugian negara mencapai Rp14 triliun.

5 pelaku bekerja di PT SNP dengan jabatan Direktur Utama, Direktur Keuangan, Manajer Akuntansi dan seorang Asisten Manajer Keuangan. PT SNP merupakan lembaga kredit yang sudah menipu 14 bank dengan dugaan kerugian mencapai Rp14 triliun.

PT SNP diduga memanipulasi daftar kreditor kepada bank. Hal ini diketahui setelah salah satu bank melaporkan ke Bareskrim Polri karena mengalami kerugian Rp450 miliar. Polisi masih memburu tiga orang lainnya yang diduga otak dari penipuan ini.

Dianjurkan