Polisi-TNI Jaga Fasilitas Vital di Papua

  • 5 tahun yang lalu
Untuk menjaga kondisi di Papua pasca demo yang berakhir rusuh beberapa waktu lalu, patroli keamanan dan penjagaan berlangsung di sejumlah kota di Papua. Kapolri juga mengajak tokoh masyarakat membantu menjaga kondisi Papua.



Di Merauke, Papua, 750 personel TNI-Polri melakukan patroli dan penjagaan di bandara Mopah, PLTD Kelapa Lima, pasar tradisional, Gedung Sekolah, serta kantor perbankan.



Sementara dari Jayapura, Papua kapolri jenderal Tito Karnavian memastikan situasi di Papua dan Papua Barat pasca demo anarkistis semakin aman. Kapolri juga meminta pemerintah setempat bersama tokoh agama dan masyarakat memberikan imbauan untuk tidak melakukan tindakan anarkistis.

#Papua #TNI #Polri


Dianjurkan