Mata Air Tak Pernah Kering, Warga Bantul Gelar Upacara Syukur

  • 5 tahun yang lalu
Tarian kolosal menjadi atraksi pembuka dalam pelaksanaan tradisi syukuran warga Dusun Poyahan, Desa Seloharjo, Kecamatan Pundong, Bantul, Yogyakarta rabu (02/10) siang. Selanjutnya, dalam prosesi Merti Bumi Kampung Surocolo dilakukan arak-arakan gunungan yang berisi hasil bumi dari para petani.



Tradisi ini digelar setahun sekali sebagai rasa syukur warga atas diberikannya berkah berupa mata air sebagai sumber penghidupan banyak warga. Sumber Mata Air Surocolo digunakan setiap hari oleh ratusan keluarga di dua dusun yaitu Dusun Poyahan dan Dusun Ngreco.



Warga bersyukur air tak pernah habis, meskipun saat sedang terjadi musim kemarau.

#Kemarau #MataAirTakPernahKering #MataAirSurocolo

Dianjurkan