Detik-Detik Penangkapan Pelaku Vandalisme Provokatif

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPASTV Polisi menangkap lima orang pelaku vandalisme provokatif di Tangerang.

Mereka ditangkap karena melakukan tindakan vandalisme provokatif. Para pelaku ini mencoret-coret tembok pasar dan pertokoan dengan menggunakan phylox.

Aksi nakal ini dinilai dapat mengundang warga untuk melakukan aksi anarkistis di tengah situasi darurat corona.

Adapun beberapa tulisan yang sebar adalah sudah saatnya membakar, kill the rich atau bunuh orang-orang kaya, mau mati konyol, atau melawan.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sujana mengatakan, kelompok ini juga tengah merencanakan aksi besar dalam waktu dekat.

Mereka merencanakan bahwa pada tanggal 18 April 2020, mereka akan melakukan aksi vandalisme secara bersama-sama di beberapa kota besar di Pulau Jawa ini ujar Nana Sujana, (11/4/2020).

Nana juga menambahkan, kelompok ini adalah bagian dari anarko yang cukup dikenal. Mereka tersebar di beberapa lokasi di Kota besar seperti Jakarta dan Bandung.

Motif mereka melakukan vandalisme ini, mereka selama ini tidak puas dengan kebijakan-kebijakan pemerintah, kata Nana menambahkan.

Dianjurkan