Diduga Bantuan Tak Tepat Sasaran, Rumah Kepala Desa Dilempar Bondet

  • 4 tahun yang lalu
PROBOLINGGO, KOMPAS.TV Rumah seorang Kepala Desa di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur dilempar bondet atau bom ikan oleh orang tak dikenal pada Minggu (21/06). Pelemparan bondet diduga dilakukan oleh warga, yang kecewa dengan pembagian bantuan, yang tidak tepat sasaran dan tidak merata.

Bondet atau bom ikan meledak di rumah Soleh, seorang Kepala Desa Kecik, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo, pada Minggu dini hari. Ledakan keras membuat penghuni rumah panik dan ketakutan.

Beruntung bondet, yang dilempar pelaku tersangkut pagar, sehingga tidak mengenai bangunan rumah utama. Namun kerasnya ledakan merusak atap teras dan sebagian pagar. Bahkan membuat penghuni rumah trauma.

Salah satu kerabat korban, Umar Fauzi mengaku Kades Soleh tidak memiliki permusuhan dan perselisihan dengan siapa pun, sehingga susah diperkirakan siapa pelaku sebenarnya.

Namun beberapa saksi lainnya mengaitkan pelemparan bondet tersebut dengan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT Covid-19 yang dinilai tidak tepat sasaran. Warga yang kecewa kemudian melampiaskannya dengan melempar bondet ke rumah kades.

Kanitreskrim Polsek Besuk, Bripka Sus Jayanto mengatakan jika pihak Kepolisian masih mendalami kasus tersebut agar pelaku dan motifnya segera terungkap.

Namun dari hasil penyelidikan sementara, polisi memperkirakan pelaku berjumlah satu orang. Polisi tidak akan membiarkan aksi teror semacam ini, karena jika dibiarkan akan membuat warga ketakutan.

#KepalaDesa #Bondet #Bansos

Dianjurkan