• 5 年前
PART 1

Kembali lagi bersama Wibusubs dalam garapan genre movie yang pastinya sudah ditunggu oleh para penggemar Exile dan fans Hashimoto Kanna, yakni Kiss Me At The Stroke of Midnight!

Ini langsung digarap dari RAW karena emang kami tau kalian sangat antusias menunggu sub indonya~ Sebenernya bisa aja kami garap secepat kilat dari minggu kemarin, tapi karena raw china baru muncul 2-3 hari yang lalu, jadi baru bisa kelar sekarang. Mohon maaf kalau masih ada kesalahan ketik! Terima kasih banyak buat Mz Arsyal Surya dan Mbak Meutiah yang telah bahu-membahu menangani movie ini hingga bisa selesai!

Oke, masuk ke sinopsis. Film yang diperankan oleh Hashimoto Kanna, Ryota Katayose. Gordon Maeda, Arisa Yagi. Sae Okazaki ini menceritakan tentang Hinana, perempuan yang rajin belajar, dan juga mendambakan kisah cinta layaknya di negeri dongeng. Suatu ketika, dia bertemu dengan Ayase Kaede, aktor yang sedang naik daun. Tentu saja, Hinana jatuh hati pada sosok "Pangeran" tersebut. Namun, kisah cinta antara selebriti dan rakjel bukanlah hal yang mudah untuk terwujud ....

Yak, itu dia sedikit sinopsisnya! Emang, kalau bisa dibilang, film ini tuh sederhana banget layaknya film shoujo kebanyakan. Namun, buat kalian yang emang penggemar Hashimoto Kanna, katayose Ryota, atau Maeda Gordon tentu saja jangan melewatkan film ini karena aksi-aksi mereka akan membuat kalian puas~ Cuci mata ya istilahnya wkwk.
Kalau dari alur cerita mah, jangan berharap banyak. Cukup tonton dan enjoy komedi romantis yang ada di dalamnya!

Tapi yang agak bikin lucu tuh, Si Kanna digambarin sebagai sosok yang minder sama wajah dan penampilannya. Dia takut kalau pesonanya masih kurang bisa memikat lawan jenis. Ini bikin gemes dalem hati sampe pengen teriak "Lu udah cakep banget woy! "
Selain itu, reaksi para teman sekolahnya Si Hinana ini juga reaksinya lucu banget tiap kali ada Mas Ayase datang ke sekolah, jadi merupakan nilai positif yang bisa membuat enjoy saat menonton film ini!

Overall, ini film komedi romantis yang emang sesuai ekspektasi sebagaimana komedi romantis yang semestinya. Ringan, to the point, dan tidak membuat pikiran semakin acakadut.

Oke, cukup sekian basa-basinya, selamat menikmati rilisan kami!

お勧め