Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19, Rumah Sakit Ditutup

  • 4 tahun yang lalu
PROBOLINGGO, KOMPAS.TV - Rumah sakit milik Pemerintah Kabupaten Probolinggo Jawa Timur ditutup oleh Satgas Penanganan Covid-19, karena sejumlah tenaga kesehatan terpapar virus korona. Untuk sementara, pasien dialihkan ke rumah sakit terdekat sambil menunggu sterilisasi selesai.

Rumah sakit yang ditutup adalah RSUD Waluyo Jati Kraksaan, Kabupaten Probolinggo. Rumah sakit ini tidak beroperasi dan tidak menerima pasien baru untuk sementara waktu.

Penutupan berlaku hingga 3 hari kedepan, yakni mulai tanggal 19 hingga 21 Agustus. Penutupan dilakukan setelah sejumlah tenaga kesehatan rumah sakit terinfeksi Covid-19.

Sejumlah ruangan yang ditutup, seperti ruang instalasi gawat darurat dan ruang pendaftaran bagi pasien baru.

Dengan penutupan ini, pasien baru yang ingin menjalani perawatan tidak bisa dilayani. Calon pasien dipersilahkan untuk berobat ke rumah sakit terdekat lainnya.

Sedangkan pasien, yang sudah terlanjur menjalani rawat inap, tetap dilayani oleh nakes, yang tidak terpapar virus korona.

Humas RSUD Waluyo Jati Kraksaan, Sugianto mengatakan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona, petugas melakukan sterilisasi dengan menyemprot desinfektan di seluruh ruangan.

Tim gugus tugas juga melakukan tracing kepada warga, yang kontak erat pasien Covid-19 tersebut.

Tim gugus tugas tidak menyebutkan berapa tenaga kesehatan, yang terinfeksi virus korona hingga harus menutup rumah sakit.



#TenagaKesehatan #PositifCovid19 #RumahSakitTutup

Dianjurkan