Layanan Pos Yandu Dengan Protokol Kesehatan

  • 4 tahun yang lalu
PALEMBANG,KOMPAS.TV-Sempat ditutup akibat pandemi covid 19, layanan posyandu di Puskesmas kembali buka di Palembang.

Namun layanan posyandu disesuaikan dengan peta resiko penyebaran virus korona di seluruh daerah Puskesmas.

Layanan posyandu di Puskesmas Palembang, yang berada di kecamatan kembali dibuka, dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Saat dibuka kembali/ pelayanan posyandu dibatasi, jumlah bayi yang diperiksa atau imunisasi, dengan aturan 10 bayi dalam satu jam.

Hal itu untuk menghindari antrian, yang dikhawatirkan dapat mengabaikan penumpukan, karena bayi merupakan kelompok yang rentan pada penularan virus korona.

Pelayanan posyandu ini masih disesuaikan dengan peta resiko penyebaran virus korona, di Palembang dan Kecamatan.

Jika beresiko tinggi, pelayanan akan ditutup lagi hingga kondisi penularan di wilayah itu membaik. Orang tua bayi juga diminta melakukan pendaftaran sehari sebelumnya.

Pelayanan di Puskesmas juga mewajibkan setiap warga yang datang berobat, bekerjasama mematuhi protokol kesehatan, terutama menerapkan penerapan 3 M, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun.

#Korona #Posyandu #Palembang



Dianjurkan