6 Tewas Akibat Tanah Longsor di Gjerdrum Norwegia

  • 4 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Tim penyelamat lanjut mencari korban tanah longsor yang terjadi di Gjerdrum, Norwegia. Sebanyak enam orang ditemukan meninggal dunia.

Keenam jenazah dievakuasi petugas dari reruntuhan puing rumah yang hancur diterjang tanah longsor.

Tim pencari korban dibantu anjing pelacak, helikopter, dan drone dengan kamera thermal atau pendeteksi panas, terus mencari sejumlah orang yang masih dinyatakan hilang.

Lebih dari 1.000 orang telah dievakuasi. Longsor terjadi di lereng bukit yang rusak di Desa Ask, 25 kilometer dari Ibu Kota Oslo.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Dianjurkan