Polisi Amankan Belasan Pelajar di Kota Bandung

  • 3 tahun yang lalu
BANDUNG, KOMPAS TV

Berawal dari laporan masyarakat yang resah dengan aksi konvoi yang ugal-ugalan dan membahayakan pengendara lainnya, para pelajar yang melakukan konvoi dengan menggunakan motor dan ganggu pengendara lainnya, diamankan Jajarana Satlantas Bersama Satuan Sabara Polrestabes Bandung.

Seperti yang terpantau dari rekaman CCTV, gerombolan pelajar tersebut melintasi Jalan Banda, polispun lakukan pengejaran dan berhasil menangkap mereka.

Total pelajar yang berhasil diamankan yakni 10 orang dan mereka masih berstatus sebagai pelajar SMP di Kota Bandung.

Dari hasil pemeriksaan motif mereka melakukan konvoi dan ugal-ugalan, yakni hanya untuk gaya gayaan saja.

Meski melakukan pelanggaran, kepolisian tidak menahannya, karena masih di bawah umut, ke 10 pelajar tersebut akan dilakukan pembinaan dan diserahkan kepada orang tua mereka dengan membuat perjanjian tidak mengulangi Kembali.

Sementara 15 unit motor yang mereka gunakan saat konvoi ditahan di Satlantas Polrestabes Bandung, karena menggunakan knalpot bising, motor bisa diambil kembali setelah menjalani proses siding.

Untuk lebih tahu berita ter-update seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube : https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter : https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook : https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

Dianjurkan