Swedia Tatap Kesuksesan Walau Tanpa Ibrahimovic

  • 3 years ago
Swedia harus ekstra kerja rodi jika ingin lolos dari Grup E Piala Eropa 2020. Diisi Spanyol, Polandia, dan Slovakia, Tim berjuluk Blagult dinilai timpang dengan tidak ikutnya Ibrahimovic ke dalam tim.

Pemain berusia 39 tahun dililit cedera lutut saat memperkuat AC Milan. Padahal dengan koleksi 62 gol dari 112 caps sejak debutnya pada 2001, Ibra tampil bak pejuang terdepan untuk Swedia.

Namun Pelatih Janne Andersson jelas punya cara jitu. Lihat saja bagaimana Swedia bisa lolos ke putaran final Piala Eropa 2020 sebagai runner up Grup F. Tercatat, selama 10 kali tampil di babak kualifikasi, mereka cuma satu kali kalah, dan sukses bikin 23 gol serta cuma kebobolan sembilan.

Gabungan pemain tua muda di skuat, digadang-gadang bakal bikin kejutan melangkah jauh di Piala Eropa 2020. Karena pencapaian terbaik mereka di gelaran empat tahunan ini hanya di semifinal pada edisi Piala Eropa 1992.

Jika di kualifikasi, Swedia berjaya tanpa sang kungfu master Ibra, mampukah di putaran final Piala Eropa 2020 Swedia bertaring tanpa Ibrahimovic?

-------------------------------
Naskah:
Eko Agustio Vi

Recommended