Cerita Reynaldi, Cleaning Service yang Temukan Uang Rp136 Juta di Toilet Bandara Soekarno-Hatta

  • 3 tahun yang lalu
TANGERANG, KOMPAS.TV - Lagi- lagi seorang petugas kebersihan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, menemukan barang berharga milik penumpang pesawat.

Kali ini, seorang cleaning service menemukan dompet berisi uang dalam bentuk Dollar berjumlah 9.500 USD atau setara dengan sekitar Rp136 juta.

Ialah Reynaldi, seorang petugas kebersihan atau cleaning service yang menemukan dompet berisi uang ratusan juta tersebut.

Baca Juga Cleaning Service Temukan Dompet di Toilet Bandara Soekarno Hatta, Isinya Uang Ratusan Juta! di https://www.kompas.tv/article/240873/cleaning-service-temukan-dompet-di-toilet-bandara-soekarno-hatta-isinya-uang-ratusan-juta

Reynaldi pun menceritakan awal mula ia menemukan uang dengan jumlah yang tidak sedikit tersebut. Ia mengaku menemukan dompet di dalam toilet pria.

"Penemuan dompet tersebut menjelang pergantian shift. Saya membersihkan area toilet dan menyusuri area toilet tersebut dan terlihat ada dompet di atas pembatas kloset. Lalu tersebut saya ambil dan saya serahkan ke pengawas saya untuk dilaporkan ke AVSEC yang sedang on duty," ujar Reynaldi dalam wawancara di Kompas Petang, Sabtu (11/12/2021).

Reynaldi menyebut bahwa dompet tersebut ditemukan dalam keadaan tertutup dan berada di atas.

"Untuk dompet tersebut dalam keadaan tertutup dan berada di atas," lanjut Reynaldi.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/240909/cerita-reynaldi-cleaning-service-yang-temukan-uang-rp136-juta-di-toilet-bandara-soekarno-hatta

Dianjurkan