• 2 tahun yang lalu
Rimbun beringin di tengah Alun-alun Kidul Yogyakarta, menjadi corak yang melengkapi keindahan halaman belakang Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Dua beringin kembar tersebut berdiri kokoh, masing-masing dikelilingi tembok putih cantik yang menjadikan pohon kembar tersebut menarik untuk dinikmati. Lembutnya belaian angin menjadikan daun beringin nan tinggi riuh rendah menari. Namun, dibalik ketenangannya, beringin kembar memiliki mitos yang sudah lekat sedari lampau pada dirinya.

Hal itu disampaikan oleh Tuwo, seorang pengemudi becak yang juga merupakan warga di sekitar pohon beringin, alun-alun kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tuwo menjelaskan adanya mitos yang lekat pada pohon beringin kembar tersebut. “Katanya, kalau bisa melewati antara dua pohon ini, yang katanya satu laki-laki bernama Kyai Daru, dan yang satu perempuan dinamai Nyai Daru, itu akan terkabul apa yang diminta,” ucapnya ketika ditemui pada Rabu (19/012022). Selengkapnya dalam video ini.

Reporter: Syifa Khoerunnisa


==================================

Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom


Dianjurkan