Puaskah Publik Terhadap Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf?

  • 3 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Litbang Kompas merilis survei kepuasan publik terhadap Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf. Tingkat kepuasannya mencapai 73,9%.

Survei Litbang Kompas menyangkut sejumlah bidang, mulai dari politik keamanan, hingga perekonomian.

Litbang Kompas menyebut, capaian kepuasan hingga 73% adalah hal yang istimewa.

Hal yang menjadi tantangan adalah, apakah capaian ini bisa bertahan di sisa kepemimpinan Jokowi-Ma'ruf.

Survei kepuasan publik kinerja Jokowi-Ma'ruf untuk berbagai bidang yang dilakukan Litbang Kompas.

Bidang kesejahteraan sosial yang meliputi kesehatan, pendidikan, dan upaya pengentasan mencatat kepuasan tertinggi yakni 76,4%.

Selanjutnya di bidang politik dan keamanan, berkaca pada stabilitas beberapa waktu belakangan angka kepuasannya yakni 74,6%.

Lalu berikutnya di bidang penegakan hukum tingkat kepuasan 69% dan perekonomian di tengah tekanan pandemi yakni 60,4%.

Bila melihat hasil survei lainnya, Lembaga Indikator Politik Indonesia juga merilis kepuasan masyarakat atas kinerja Presiden Jokowi. Angka kepuasan mencapai 71% sementara mereka yang kurang puas sekitar 20%, tidak puas 3,9%, dan tidak tahu atau tidak menjawab 4,2%.

Tingkat kepuasan kinerja presiden turut dipengaruhi sejumlah kebijakan terkait penanganan pandemi.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/263729/puaskah-publik-terhadap-pemerintahan-jokowi-ma-ruf

Dianjurkan