Hari Ini, Pantauan Volume Kendaraan Tol Cikatama Capai 35.500 Hingga Siang Tadi!

  • 2 tahun yang lalu
KOMPAS.TV Hari ini, Jumat (29/4/2022) pagi, terjadi peningkatan volume kendaraan di tol.

Corpcomm & Community Development Group Head Jasa Marga, Dwimawan Heru Santoso mengatakan, pada pukul 14.00 siang tadi, volume lalu lintas mencapai angka 35.500 dan naik 190%.

Dikatakan hari ini merupakan pucak arus mudik, dan diprediksi kemungkinan besok Sabtu (30/4/2022) akan ada gelombnag tambahan kendaraan yang akan berangkat mudik.

Baca Juga Tak Hanya Karena Volume Kendaraan Meningkat, Padatnya Rest Area Juga Jadi Penyebab Kemacetan di https://www.kompas.tv/article/284746/tak-hanya-karena-volume-kendaraan-meningkat-padatnya-rest-area-juga-jadi-penyebab-kemacetan

Selain itu, polisi telah mengubah titik kebijakan one way atau sistem satu arah dari kilometer 47 menjadi kilometer 70 Tol Jakarta-Cikampek.

Titik awal rekayasa lalu lintas digeser agar kendaraan dari arah Bandung dapat melintas.

Dengan penggeseran titik one way, di kilometer 48 sudah diberlakukan sistem contraflow atau melawan arah dari kilometer 47 ke kilometer 70 tol atau ke Gerbang Tol Cikampek Utama, dimana kendaraan yang melintasi jalur bawah akan dialihkan masuk ke dalam jalur contraflow.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/284749/hari-ini-pantauan-volume-kendaraan-tol-cikatama-capai-35-500-hingga-siang-tadi

Dianjurkan