Duduk di Gunungan Uang, Pria Ini Akui Bisa 'Sulap' Daun Jadi Duit, Warganet: Buat Lunasi Utang Negara

  • 2 years ago
Media sosial sedang dihebohkan dengan video seorang pria yang duduk di dekat gunungan uang. Tak main-main, bahkan uang yang berada di dekatnya adalah nominal Rp 100.000 dan Rp 50.000 dalam jumlah yang sangat besar.
Dipantau Suara.com di akun Instagram @andreli_48, video ini disebut diambil di Babirik, Amuntai, Kalimantan Selatan.
Berdasarkan penelusuran lebih jauh, video ini semula diunggah oleh akun Twitter @cerita0511 pada Kamis (5/5/2022).
Yang membuat video ini menjadi sorotan publik tentu karena keterangan yang disertakan pada unggahan video. Pasalnya pria dalam video tersebut mengaku hanya membacakan doa untuk mengubah tumpukan daun di hadapannya menjadi uang.
"Kenapa miring-miring ambilnya (video) tuh?" tanya pria berpakaian biru yang sejak awal video tampak duduk di dekat gunungan uang tersebut, seperti dikutip pada Jumat (6/5/2022).
"Ada rezeki nomplok hari ini, tak menyangka," sambungnnya. Ia lantas menambahkan bahwa uang tersebut datang dari tumpukan daun yang sudah didoakan selama satu jam.
"Rezeki nomplok hari ini, sejam bebacaan langsung timbul duitnya. Allahuakbar, alhamdulillah rezeki besar. Berapa miliarkah duitnya hari ini dapat?" ujar pria tersebut.
Tentu video viral ini langsung menyita perhatian banyak warganet, hingga belakangan turut diselidiki oleh pihak kepolisian. "Saat ini sedang dalam penyelidikan pihak kepolisian," tutur akun @andreli_48.
Video ini juga menuai beragam respons dari warganet. Kocaknya, beberapa warganet malah mendorong agar pria seperti di video ini jangan ditangkap demi membantu pelunasan utang negara.
 
 
Kontributor: Ratu Annisa