• 2 years ago
PSSI Kirimi FIFA dan AFC, Bukti Rekaman Dugaan 'Main Sabun' Vietnam vs Thailand.
PSSI mulai bergerak dalam mengambil langkah terkait dugaan 'main sabun' Vietnam dan Thailand dalam laga Piala AFF U-19, 2022. di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (10/7/2022). Mereka bakal mengirim bukti rekamannya ke Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA).

PSSI menggelar rapat dengan para jajarannya di Jakarta pada Senin (11/7/2022). Ini demi membahas terkait langkah yang akan mereka buat soal dugaan 'main sabun' Vietnam U-19 dan Thailand U-19.

Masalahnya, pemain Vietnam dan Thailand seolah seperti tidak niat melakukan serangan. para pemain Vietnam dan Thailand juga tampak menahan bola di belakang. Mulai memasuki menit ke-85, bola dikuasai Vietnam, tetapi mereka hanya memain-mainkan bola di belakang. Sementara, pemain Thailand tidak ada niatan melakukan tekanan.

Recommended