Pemkot Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana

  • 2 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Apel Kesiapsiagaan Bencana dipimpin oleh Walikota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid yang berlangsung di halaman Kantor Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan.



Kegiatan digelar dalam rangka mengecek seluruh personil dan alat untuk mewaspadai adanya bencana alam. Karena saat ini sudah memasuki musim penghujan yang biasanya Kota Pekalongan langganan bencana banjir. Walikota beserta jajaran mengecek sarana dan prasarana kesiapsiagaan bencana.



Dari mulai perahu karet, mobil evakuasi, ambulans hingga kesiapan personil. Walikota Aaf menyebut Apel Kesiapsiagaan karena kondisi di bulan Oktober curah hujan tinggi. Sehingga semua antisipasi dan pencegahan harus disiapkan mulai dari Pasukan Relawan, SDM Petugas, Alat dan Armada Penyelamatan, dan sebagainya.



Berharap dengan adanya Apel Kesiapsiagaan bencana dapat meningkatkan kesiapan alat dan relawan kapanpun dibutuhkan.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/341952/pemkot-gelar-apel-kesiapsiagaan-bencana

Dianjurkan