• 2 tahun yang lalu
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunggah sebuah video sambutannya dalam acara penghargaan Sustainable Transport Award 2021 yang dilakukan secara virtual, Kamis (25/2/2021).

Dikutip dari Kompas.com, Jakarta ditetapkan sebagai juara dalam penghargaan STA 2021.

Untuk diketahui ini merupakan ajang penghargaan transportasi berkelanjutan dari Institute for Transportation and Development Policy (ITDP).

"Tahun lalu, Jakarta meraih posisi kedua, sebagai Honorable Mention. Tahun ini, kita berhasil mengungguli kota-kota dunia lainnya seperti Auckland, Bogota, Buenos Aires, Charlotte, Frankfurt, Moscow, San Francisco, Sao Paulo dan banyak lainnya," kata Anies akun facebooknya @aniesbaswedan, Jumat (26/2/2021).

Dianjurkan