• last year
Barito Putera resmi memperkenalkan jersey anyar mereka untuk digunakan pada Liga 1 musim 2023-2024. Ada tiga jersey yang akan menjadi kostum skuad Laskar Antasari.

Untuk jersey utama Barito masih didominasi warna kuning. Perbedaan terletak pada bagian kerah dan lengan yang berwarna biru. Sekilas mirip kostum klubnya Cristiano Ronaldo, Al Nassr. Slogan klub bertuliskan 'Wasaka' yang memiliki arti berjuang sampai akhir, menghias di bagian lengan.

Kemudian, pada jersey tandang memilih warna hitam dengan sentuhan garis kuning diagonal. Sedangkan warna putih dipilih Barito sebagai jersey ketiga dengan aksen kerah berwarna kuning.

Penulis : Febry Rachadi
VE : Wahyu Marchisio

Recommended