Siswa SMA Diharapkan Mengenali Potensi Diri Sejak Dini

  • tahun lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Dinas pendidikan Sulawesi Selatan mendorong pengenalan minat dan jurusan pada siswa SMA sederajat makin dipercepat. Hal ini agar siswa telah memiliki jurusan saat menempuh pendidikan di tingkat universitas.

Kepala dinas pendidikan Sulawesi Selatan, berharap agar siswa tingkat SMA dan sederajat, sejak dini telah memiliki minat jurusan sehingga siswa telah mengetahui potensi diri untuk menentukan peguruan tinggi yang akan dipilih.

Hal ini lantaran hingga saat ini masih banyak siswa sma sederajat yang belum mengetahui potensi mereka. Saat ini Sulawesi Selatan berada di posisi kelima penyerapan perguruan tinggi.

#siswasma
#dinaspendidikan
#pengenalansejakdini

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/433245/siswa-sma-diharapkan-mengenali-potensi-diri-sejak-dini

Dianjurkan