Cegah Penularan TBC Lapas Skrining Warga Binaan

  • 10 bulan yang lalu
BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Pemeriksaan kesehatan tersebut digelar hingga tiga hari kedepan, tujuannya, guna memutus mata rantai penyebaran penularan TBC didalam lapas.

Dari 100 warga binaan yang sudah menjalani skring TBC, 30 diantaranya terindikasi gejala TBC, sehingga harus menjalani pemeriksaan lanjutan, berupa pengambilan sampel dahak untuk uji laboratorium.

Warga binaan yang terdeteksi TBC dari hasil uji laboratorium langsung ditempatkan di ruangan khusus dan mendapat pengobatan gratis selama enam bulan.

Kasus TBC dianggap berbahaya apalagi jika tidak di tangani dengan serius. Apalagi jika kasus yang ditemukan didalam lapas. Sehingga perlu adanya pemisahan warga binaan yang memiliki gejala penyakit tersebut hingga ada hasilnya.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/440973/cegah-penularan-tbc-lapas-skrining-warga-binaan

Dianjurkan