• tahun lalu
Cariaku.com - Hadirnya layanan internet Starlink dari Elon Musk di Indonesia memberikan dampak positif yang cukup besar.

Layanan internet Starlink yang memanfaatkan penggunaan satelit untuk menghubungkan customernya, memungkinkan Starlink untuk menjangkau wilayah terpencil di Indonesia agar bisa terhubung ke internet.

Layanan Starlink yang bisa menjangkau seluruh wilayah Indonesia, merupakan bantuan besar bagi beberapa fasilitas umum terutama Kesehatan.

Diketahui Menteri Kesehatan Indonesia menjalin hubungan kerja sama dengan Elon Musk selaku pemilik Starlink, di mana hubungan kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kecepatan internet di fasilitas kesehatan daerah.

Dengan adanya koneksi internet yang lancar, diharapkan Starlink dapat meningkatkan kualitas layanan kesehatan di seluruh wilayah Indonesia terutama di daerah terpencil.

Cariaku TV by Promedia Teknologi Indonesia.

Kami sajikan konten terbaik untuk anda.

We Expanding Universe,
The Future of Digital Media Ecosystem.

Visit our website: www.cariaku.com - Instagram, Facebook, and Tiktok: @cariakudotcom

Dianjurkan