Mengintip Proses Pabrik Pengemasan Air Zamzam di Makkah

  • 28 days ago

Beginilah pengemasan Air Zamzam di pabrik Zamazemah, Makkah, Arab Saudi. Air zamzam dialirkan melalui pipa bawah tanah dari Masjidil Haram ke daerah yang namanya Kudai. Dari sana, air diangkut dengan tanki khusus, dengan jarak tempuh sekitar 10 km dari Masjidil Haram.

 

Setelah sampai ke pabrik,  air di tangki diperiksa. Kemudian kembali dicek saat berada di dalam pabrik dan dilakukan pemeriksaan terakhir lagi setelah dalam botol. Setiap tahunnya Zamazemah menyalurkan kemasan berukuran 330ml kepada seluruh jemaah haji.

 

Reporter: Hanna Fauzie

Produser: Reza Ramadhan