SD Negeri di Palembang Hanya Punya 3 Siswa Baru, Terpaksa Perpanjang PPDB Secara Offline

  • kemarin dulu
PALEMBANG, KOMPAS.TV - Sekolah Dasar di Palembang, Sumatera Selatan terpaksa memperpanjang pendaftaran siswa karena hanya mempunyai tiga siswa baru. Itu pun diperoleh secara manual karena tak ada siswa yang daftar secara daring.

Di akhir masa PPDB, SD Negeri 20 Palembang tak terima satu pun calon siswa yang mendaftar online. Sekolah yang berlokasi di Jalan Utama, Kelurahan Demang Lebar Daun ini baru menerima tiga siswa yang daftar secara manual.

Sekolah terpaksa memperpanjang PPDB secara offline hingga ajaran baru nanti.

Baca Juga Server PDN Diduga Terkena Serangan Siber, Menkominfo: Pemulihan Dilakukan Secara Berkala di https://www.kompas.tv/video/516946/server-pdn-diduga-terkena-serangan-siber-menkominfo-pemulihan-dilakukan-secara-berkala

#ppdb #palembang #online

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/516951/sd-negeri-di-palembang-hanya-punya-3-siswa-baru-terpaksa-perpanjang-ppdb-secara-offline