ZULKIFLI HASAN MELEPAS EKSPOR BAJA SENILAI USD195 RIBU KE AUSTRALIA, KANADA DAN PUERTO RIKO

  • 26 hari yang lalu
AboutMalang.com - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan merasa bangga dan terharu dengan ekspor baja berteknologi tinggi yang dilakukan oleh PT Tata Metal Lestari. Ekspor baja jenis nexalume, nexium, dan nexcolor sebanyak 160 ton dengan nilai USD 195 ribu ini diharapkan menjadi tanda bahwa Indonesia bisa menjadi negara maju pada 2045 sesuai dengan cita-cita pemerintah.

Pernyataan ini disampaikan saat melepas ekspor baja produksi PT Tata Metal Lestari ke Australia, Kanada, dan Puerto Riko. Ekspor perusahaan ini merupakan salah satu kontributor terhadap surplus neraca perdagangan yang sudah berjalan. Pelepasan ekspor produk baja tersebut berlangsung di Plant Sadang, Purwakarta, Jawa Barat.

PT Tata Metal Lestari di Sadang merupakan salah satu pabrik dari Tata Logam Group yang diresmikan pada Oktober 2023. Ekspor produk baja ke Australia, Kanada, dan Puerto Riko ini merupakan ekspor pertama bagi PT Tata Metal Lestari di lokasi produksi Sadang.

(***)

Dianjurkan