Pastikan Harga Bahan Pangan Stabil, Presiden Jokowi Blusukan ke Pasar Pata Katingan, Kalteng

  • 3 bulan yang lalu
KALBAR DIGITAL - Kalteng, Presiden Jokowi blusukan dan mengecek harga bahan pangan di Pasar Pata, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah pada Rabu, 26 Juni 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian inspeksi Presiden Jokowi terhadap harga kebutuhan pokok di berbagai pasar di Kalimantan Tengah setelah sebelumnya meninjau pasar di Kabupaten Kotawaringin Timur.

“Di Katingan sama di Kotawaringin Timur saya lihat harga-harga juga sama. Hampir sama, malah di sini tadi lebih murah. Bawang putih 40 (ribu per kg), bawang merah 40 (ribu per kg) lebih murah, daging ayam 38 ribu. Semua sama, baik-baik,” kata Presiden Jokowi.

Menurut Presiden Jokowi, stabilitas harga ini menandakan bahwa distribusi dan transportasi barang kebutuhan pokok di daerah tersebut berjalan lancar. “Distribusi, transportasi, semuanya saya kira enggak ada masalah,” katanya.

Selain mengecek harga, dalam kesempatan tersebut Presiden Jokowi juga membagikan bantuan modal kepada para pedagang. Arjuna, pedagang ikan, menyatakan kegembiraannya mendapatkan tambahan modal untuk usaha dagangnya.***

Source: Kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden RI

Category

🗞
News

Dianjurkan