MENLU RETNO MARSUDI, KUNJUNGAN GRAND SYEKH AL-AZHAR DI ISTANA MERDEKA UNTUK MEMBAHAS ISLAM MODERAT

  • bulan lalu
PATI UPDATE - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menerima kunjungan Grand Syekh Al-Azhar, Imam Akbar Ahmed Al Tayeb, di Istana Merdeka, Jakarta. Kunjungan ini merupakan bagian dari kunjungan Grand Syekh Al-Azhar ke Asia Tenggara, yang juga melibatkan Malaysia dan Thailand. Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk membahas Islam moderat. Selain itu, di bulan September akan ada kunjungan Paus Fransiskus untuk membawa pesan perdamaian dan toleransi.

Ahmed Al Tayeb tercatat tiga kali berkunjung ke Indonesia dalam satu dekade terakhir. Dua kunjungan pertama berlangsung pada 2016 dan 2018. Pada kunjungan kali ketiga ini, Ketua Majelis Hukama Muslimin (MHM) itu dijadwalkan berada di Indonesia selama empat hari, mulai 8 hingga 11 Juli 2024.

Selama di Indonesia, Grand Syekh Al Azhar dijadwalkan mengisi Kuliah Umum di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. Imam Akbar Ahmed Al Tayeb juga mengadakan diskusi bersama para tokoh lintas agama, serta bertemu dengan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), dan Pusat Studi Al-Qur’an.***

Dianjurkan