Klarifikasi Anggota DPRD Kabupaten Bima soal Cekcok dengan Polisi

  • bulan lalu
BIMA, KOMPAS.TV - Beredar video di media sosial, cekcok antara polisi dan seorang anggota DPRD Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat.

Adu argumen terjadi saat razia Operasi Patuh Rinjani.

Inilah video yang ramai beredar di media sosial yang memperlihatkan adu argumen antara polisi dan seorang anggota DPRD Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat.

Dalam video terlihat, polisi tersebut memberi tahukan bahwa surat izin mengemudi tersebut sudah habis masa berlakunya.

Tak terima, pria yang ada dalam video tersebut pun terlihat cekcok dengan seorang polisi.

Usai video nya beredar di media sosial, Ketua Komisi I DPRD Bima Fraksi PAN Rafidin pun memberikan klarifikasinya.

Rafidin mengakui cekcok tersebut karena hanya karena adanya kesalahpahaman saja.

Rafidin mengaku surat izin mengemudinya sudah tak berlaku. Ia pun menyebut sudah mengurus ulang SIM miliknya.

Permasalahan ini menurutnya sudah diselesaikan langsung dengan Kapolres Bima.

Baca Juga Agenda Pengunduran Diri Gibran sebagai Wali Kota Solo Ramai Interupsi! Apa Kata DPRD? di https://www.kompas.tv/video/523683/agenda-pengunduran-diri-gibran-sebagai-wali-kota-solo-ramai-interupsi-apa-kata-dprd

#dprdbima #rafidin #cekcok

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/524610/klarifikasi-anggota-dprd-kabupaten-bima-soal-cekcok-dengan-polisi

Dianjurkan