Hari Anak Nasional, Pemprov Bengkulu Targetkan 287.000 Anak Terima Imunisasi Polio

  • 29 hari yang lalu
BENGKULU, KOMPAS.TV - Peringati Hari Anak Nasional Tahun 2024, Pemerintah Provinsi Bengkulu menggelar Pekan Imunisasi Nasional Polio.

Pekan Imunisasi Nasional Polio yang digelar di Balai Raya Semarak Bengkulu ini diikuti oleh ratusan warga yang membawa anaknya untuk diberi imunisasi.

Kegiatan serentak yang digelar dalam memperingati Hari Anak Nasional Tahun 2024 ini sebagai upaya pencegahan agar anak- anak di Bengkulu terhindar dari virus polio yang bisa menyebabkan terjadinya kejadian luar biasa.

Setidaknya dalam kegiatan ini Pemerintah Provinsi Bengkulu menargetkan sebanyak 287.000 lebih anak di Provinsi Bengkulu diberi imunisasi polio, mulai dari usia 0 hingga 7 tahun.

Dengan harapan tak ada anak di Bengkulu yang menderita polio sehingga tak sampai terjadinya kelumpuhan.

Adanya imunisasi polio ini sangat disambut baik oleh masyarakat.

Proses imunisasi pun tak terlalu membingungkan, warga hanya membawa anaknya dan kemudian dicek oleh petugas sebelum akhirnya diberikan imunisasi.

Imunisasi polio berlangsung hingga 29 Juli 2024 dan akan dilanjutkan kembali pada 6 hingga 12 Agustus mendatang.

Pemerintah Provinsi Bengkulu menargetkan sasaran imunisasi polio bisa mencapai 95% untuk setiap putarannya.

Baca Juga Hari Anak Nasional, Ratusan Pelajar Jadi Satgas Retina di https://www.kompas.tv/regional/525352/hari-anak-nasional-ratusan-pelajar-jadi-satgas-retina

#harianak #imunisasi #polio #bengkulu


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/525390/hari-anak-nasional-pemprov-bengkulu-targetkan-287-000-anak-terima-imunisasi-polio

Dianjurkan