Lifter Bambang Wijaya Sumbang Emas untuk Aceh

  • kemarin dulu
BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Total angkatan 305 kilogram bambang wijaya didapat dari angkatan snatch 140 kilogram dan clean dan jerk 165 kilogram. Bambang sempat gagal pada beban 151 kilogram angkatan snatch dan dua kali gagal mengangkat beban 181 dan 186 kilogram di clean dan jerk.

Medali perak kelas 81 kilogram putra di raih atlet asal Papua Selatan, Misbahul Munir yang membukukan total angkatan 300 kilogram, yaitu angkatan snatch 133 kilogram dan clean and jerk 167 kilogram. Misbahul sebelumnya gagal mengangkat beban snatch 130 kilogram dan clean and jerk pada beban angkatan 173 kilogram.

Sementara medali perunggu di raih lifter asal Jawa Barat dengan total angkatan 292 kilogram. Gilbert berhasil mengangkat beban angakatan snatch 131 kilogram dan clean and jerk 161 kilogram.

Medali emas dari bambang wijaya menjadi medali emas pertama dari cabang angkat besi bagi aceh pada PON XXI Aceh-Sumut. Tiga lifter lainnya yang turun pada kelas 45, 55 dan 61 kilogram putra gagal menyumbangkan medali.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/537122/lifter-bambang-wijaya-sumbang-emas-untuk-aceh

Dianjurkan