• 2 months ago

Laga babak perempatfinal yang mempertemukan tuan rumah Aceh dengan Sulawesi Tengah menyimpan sejumlah kekecewaan dari pemain, pelatih, official serta pecinta sepakbola Tanah Air.

 

Manager Sulawesi Tengah mengatakan, keberpihakan wasit Eko Agus Sugiharto terhadap tuan rumah telah terjadi di babak pertama permainan dan dinilai keputusan yang diberikan wasit sangat memihak.

 

Dalam laga tersebut, pelatih dan official tim sepakbola PON Sulteng mengambil sikap walk out meski skor masih 1-1.

 

Baca juga: https://bola.okezone.com/read/2024/09/16/51/3063728/hasil-semifinal-sepakbola-putra-pon-xxi-aceh-sumut-2024-jawa-timur-unggul-2-1-atas-aceh-di-babak-pertama

 

Kontributor: Syukri Syarifuddin

Category

🥇
Sports
Transcript
00:00Pertandingan poncabang olahraga sepak bola antara Sultan versus Aceh diwarnai aksi kericuhan.
00:06Bahkan seorang pemain Sultan memukul wasit hingga tersungkur.
00:10Aksi pemain ini merupakan akumulasi kekecewaan atas pemimpin wasit yang dinilai memihak.
00:16Laga babak perempat final yang mempertemukan tuan rumah Aceh dengan Sulawesi Tengah
00:27menyimpan sejumlah kekecewaan dari pemain, pelatih, ofisial serta pencinta sepak bola tanah air.
00:34Manager Sulawesi Tengah mengatakan keberpihakan wasit Eko Agus Sugiharto terhadap tuan rumah
00:41telah terjadi di babak pertama permainan dan dinilai keputusan yang diberikan wasit sangat memihak.
00:48Keberpihakan sang pengadil di lapangan hijau tersebut menjadi jadi di masa injury time
00:54sehingga memancing amarah pemain pon Sulawesi Tengah.
00:58Untuk kericuhan tersebut, manager Sultan meminta komisi disiplin PSSI memberikan sanksi tegas terhadap wasit.
01:06Dalam laga perempat final tersebut, pelatih dan ofisial tim sepak bola pon Sultan mengambil sikap walk out eski dengan skor masih 1-1.
01:17Insiden ini pun mengundang kekecewaan para pemain.
01:20Kekecewaan para pemain tim Sulawesi Tengah terungkap dari unggahan di media sosial sang pelatih Zulkifli Syukur.
01:28Para pemain tak kuasa menahan tangis ketika mereka harus mundur dari pertandingan melawan Aceh dalam laga sepak bola pon ke-21.
01:37Insiden yang terjadi di lapangan buntut dari ketidakadilan wasit terhadap tim Sulawesi Tengah.
01:43Zulkifli Syukur pelatih tim Sulawesi Tengah bereaksi keras terhadap keputusan wasit.
01:49Dalam unggahannya pelatih Zulkifli Syukur menuliskan sepak bola tidak semata-mata mengenai menang atau kalah tetapi sportivitas.
01:58Akibat keputusan wasit, mental pemain hancur hingga emosi tak terbendum.
02:05Dari Banda Aceh, Syukri Sharifudin melaporkan.

Recommended