• 2 minggu yang lalu
JAKARYA, KOMPAS.TV - Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Budi Santoso menghadiri pelepasan kontainer ekspor salah satu pelaku usaha manufaktur multinasional ke-400.000 dengan tujuan 15 negara.

Program perluasan pasar ekspor yang menjadi salah satu program utama Kementerian Perdagangan, bekerja sama dengan pelaku usaha seperti Mayora Group.

Mendag Budi Santoso akan meningkatkan volume ekspor melalui perjanjian-perjanjian baru dengan negara lain demi pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Selain itu Presiden Direktur Mayora Group, Andre Atmadja mengatakan salah satu negara yang menjadi tujuan pengiriman kontainer kali ini adalah negara Palestina, yang tetap melakukan transaksi pembelian karena produk ini dibutuhkan masyarakat Palestina.

Andre Atmadja juga menjelaskan bagaimana kontainer ke-400.000 ini dikapalkan ke 15 negara.

Tak hanya dengan Mayora Group, program perluasan pasar ekspor juga dilakukan dengan pemerintah daerah dan masyarakat agar semua jenis produk Indonesia dapat masuk pasar ekspor.

Baca Juga Airlangga Ungkap Arahan Presiden soal Sritex: Ekspor Impor Tetap Jalan di https://www.kompas.tv/nasional/549589/airlangga-ungkap-arahan-presiden-soal-sritex-ekspor-impor-tetap-jalan

#mendag #ekspormayora #mayora

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/551693/mendag-budi-santoso-hadiri-pelepasan-ekspor-produk-mayora-ke-15-negara

Dianjurkan