• 2 minggu yang lalu
PURWAKARTA, KOMPAS.TV - Kecelakaan maut terjadi di ruas Tol Cipularang kilometer 92 menuju Jakarta. Peristiwa itu terjadi pada Senin (11/11) sore.

Saat kejadian, di lokasi tengah turun hujan dengan kondisi jalan yang cukup padat.

Sebanyak 17 kendaraan terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut. Akibatnya, satu orang tewas dan 27 orang mengalami luka-luka.

Polisi menyebut dugaan awal penyebab kecelakaan adalah karena truk yang mengalami rem blong.

Kakor Lantas Polri yang meninjau langsung lokasi kecelakaan beruntun menyebut pihaknya masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan beruntun Cipularang, termasuk dugaan adanya kelalaian yang dilakukan sopir truk saat berkendara.

Baca Juga Polisi dan Jasa Marga Gelar Olah TKP Kecelakaan Maut Tol Cipularang KM 92, Arus Kendaraan Dialihkan di https://www.kompas.tv/regional/552769/polisi-dan-jasa-marga-gelar-olah-tkp-kecelakaan-maut-tol-cipularang-km-92-arus-kendaraan-dialihkan

#kecelakaanberuntun #tolcipularang #cipularangkm92 #olahtkp #purwakarta

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/552770/17-kendaraan-terlibat-kecelakaan-di-tol-cipularang-km-92-begini-proses-olah-tkp-selasa-pagi

Dianjurkan