SALATIGA, KOMPAS.TV - Para pecinta motor Vespa yang tergabung dalam Vespa Dakwah Sawujud, mengadakan kegiatan sosial untuk masyarakat sekitar Kota Salatiga. Kegiatan yang diikuti ribuan pecinta motor Vespa dari berbagai daerah di Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Bali Ini, tak hanya sebagai ajang berkumpul dan bersilaturahmi, namun mereka juga mengadakan aksi sosial.
Aksi sosial tersebut di antaranya memberi donasi kepada guru ngaji, penyandang disabilitas, serta memberi donasi untuk pembangunan masjid sekitar. Untuk donasi pembangunan masjid ini, diambilkan dari hasil penjualan Vespa lewat lelang, yang hasilnya 100 persen disumbangkan semua untuk pembangunan masjid.
Menurut pihak penyelenggara, berharap kehadiran komunitas pecinta Vespa dapat memberi manfaat bagi masyarakat, serta dapat mengubah stigma kurang baik tentang komunitas pecinta motor Vespa.
"Kita berkomunitas itu harus bermanfaat, seperti contohnya kita ada anak-anak difabel, kita ada guru-guru ngaji yang harus kita bantu, kita ada banyak berbagai tempat ibadah yang perlu kita bantu juga. Dari masjid untuk ini, kita ada pelelangan Vespa, dana yang terjual 100 persen untuk bantuan masjid, untuk yang lainnya itu sumbangsih dari para pecinta Vespa, dari para sponsor juga," jelas Priyono, panitia penyelenggara.
Dukungan dan perhatian juga diberikan bagi penyandang disabilitas. Sebanyak 40 anak-anak penyandang disabilitas, dilibatkan dalam lomba mewarnai dan melukis di motor Vespa.
#salatiga #komunitas #vespa
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/563449/aksi-sosial-para-pecinta-motor-vespa
Aksi sosial tersebut di antaranya memberi donasi kepada guru ngaji, penyandang disabilitas, serta memberi donasi untuk pembangunan masjid sekitar. Untuk donasi pembangunan masjid ini, diambilkan dari hasil penjualan Vespa lewat lelang, yang hasilnya 100 persen disumbangkan semua untuk pembangunan masjid.
Menurut pihak penyelenggara, berharap kehadiran komunitas pecinta Vespa dapat memberi manfaat bagi masyarakat, serta dapat mengubah stigma kurang baik tentang komunitas pecinta motor Vespa.
"Kita berkomunitas itu harus bermanfaat, seperti contohnya kita ada anak-anak difabel, kita ada guru-guru ngaji yang harus kita bantu, kita ada banyak berbagai tempat ibadah yang perlu kita bantu juga. Dari masjid untuk ini, kita ada pelelangan Vespa, dana yang terjual 100 persen untuk bantuan masjid, untuk yang lainnya itu sumbangsih dari para pecinta Vespa, dari para sponsor juga," jelas Priyono, panitia penyelenggara.
Dukungan dan perhatian juga diberikan bagi penyandang disabilitas. Sebanyak 40 anak-anak penyandang disabilitas, dilibatkan dalam lomba mewarnai dan melukis di motor Vespa.
#salatiga #komunitas #vespa
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/563449/aksi-sosial-para-pecinta-motor-vespa
Category
🗞
Berita