• 3 menit yang lalu
KOMPAS.TV - Persib Bandung bertekad mencuri poin dalam lawatannya ke Jawa Timur untuk menghadapi Arema FC pada pekan ke-20 Liga 1 Indonesia 2024/2025.

Kabar baik menghampiri Maung Bandung menjelang laga ini, karena bek andalan asal Belanda, Nick Kuipers, dipastikan kembali bermain setelah selesai menjalani hukuman kartu merah.

Skuad asuhan Bojan Hodak menggelar latihan terakhir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Rabu (22/01/2025) pagi.

Kondisi tim dilaporkan dalam keadaan prima, meski sebelumnya menelan kekalahan perdana musim ini dari tamunya, Dewa United, pada laga pekan lalu.

Kekalahan tersebut dijadikan motivasi untuk bangkit dan meraih tiga poin demi menjaga posisi puncak klasemen Liga 1.

Duel sengit antara Arema FC dan Persib Bandung akan berlangsung di Stadion Gelora Soeprijadi, Blitar, pada Jumat mendatang.

#persibbandung #aremafc

Baca Juga Litbang Kompas: Hasil Survei Citra Lembaga Polri 65,7 Persen, Terendah Dibandingkan Lembaga Lainnya di https://www.kompas.tv/nasional/569236/litbang-kompas-hasil-survei-citra-lembaga-polri-65-7-persen-terendah-dibandingkan-lembaga-lainnya



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/569237/persib-bandung-targetkan-poin-penuh-di-kandang-arema-fc

Dianjurkan