• 3 jam yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Pada awal Maret 2025, wilayah Bekasi mengalami banjir besar yang menyebabkan lumpuhnya aktivitas di berbagai sektor.

Banjir disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur wilayah Jabodetabek sejak Senin malam, 3 Maret 2025, serta luapan Kali Bekasi yang tidak mampu menahan debit air yang meningkat sejak pukul 03.00 WIB pada 4 Maret 2025.

Beberapa perumahan di Bekasi pun ikut terendam banjir. Begini cerita seorang Eka Aprilia, pemilik rumah yang perumahannya terendam banjir, dia mengatakan bahwa banjir ini sudah terjadi sebanyak 5 kali di rumahnya dan berturut-turut.

"Gak nyangka juga banjirnya bisa berturut-turut," ucap Eka yang bercerita tentang perumahannya yang terendam banjir, Kamis (6/3/2025).

Eka menambahkan bahwa perumahannya ternyata dikelilingi kali.

Baca Juga Blak-Blakan DPR soal Badai PHK hingga Pungli Dalam Mencari Pekerjaan | SATU MEJA di https://www.kompas.tv/talkshow/578347/blak-blakan-dpr-soal-badai-phk-hingga-pungli-dalam-mencari-pekerjaan-satu-meja

Produser: Leiza Sixmansyah

Video Editor: Agung

#banjir #bekasi #puncak #breakingnews #rosikompastv #banjir

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/578561/simak-cerita-pemilik-rumah-yang-terendam-banjir-di-bekasi-ternyata-kanan-kirinya-kali-rosi

Dianjurkan