Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin dulu
QATAR, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan resmi ke Istana Amiri Diwan, Doha, Qatar.

Dalam kunjungan ini, Prabowo dijadwalkan menggelar pertemuan bilateral dengan Emir Qatar, Yang Mulia Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani untuk membahas kerja sama strategis di berbagai sektor.

Prabowo tiba di Doha pada Sabtu malam waktu setempat. Pertemuan dengan Emir Qatar menjadi agenda utama kunjungannya di negara tersebut.

Sesuai rencana, usai pertemuan bilateral, kedua pemimpin negara akan menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman (MoU). Pertemuan akan ditutup dengan jamuan santap siang sebelum Prabowo melanjutkan lawatannya ke Amman, Jordania.

#prabowosubianto #qatar #emirqatar

Baca Juga Pertemuan Empat Mata PrabowoMegawati Dinilai Langkah Strategis Jaga Stabilitas Nasional di https://www.kompas.tv/nasional/586551/pertemuan-empat-mata-prabowo-megawati-dinilai-langkah-strategis-jaga-stabilitas-nasional

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/586561/presiden-prabowo-bertemu-emir-qatar-membahas-kerja-sama-strategis-di-doha
Transkrip
00:00Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan resmi ke Istana Amiri Dewan di Doha, Qatar.
00:06Prabowo dijadwalkan melakukan pertemuan bilateral dengan Emir Qatar
00:10yang mulia Sektamin bin Ahmad Al-Tani membahas kerjasama strategis di berbagai sektor.
00:19Prabowo tiba di Doha pada Sabtu malam waktu setempat.
00:22Pertemuan dengan Emir Qatar menjadi agenda utama Prabowo di Qatar.
00:26Menurut rencana setelah melakukan pertemuan bilateral, kedua pimpinan negara akan menyaksikan penandatanganan MOU.
00:34Pertemuan akan ditutup dengan jamuan santap siang sebelum Prabowo melanjutkan lawatan ke Aman Yordania.

Dianjurkan