Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin dulu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Sabtu, (19/4/2025):

Berita pertama, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meminta agar Kepala Dinas Perhubungan memberikan sanksi kepada pengelola pelabuhan imbas kemacetan yang terjadi di Tanjung Priok.

Baca Juga Gubernur Pramono Minta Maaf atas Kemacetan 3 Hari di Priok, Kini Lalu Lintas Ramai Lancar di https://www.kompas.tv/regional/587933/gubernur-pramono-minta-maaf-atas-kemacetan-3-hari-di-priok-kini-lalu-lintas-ramai-lancar

Berita kedua, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri terkait kasus dugaan perselingkuhan.

Baca Juga Kemunculan Ridwan Kamil saat Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri di https://www.kompas.tv/nasional/587841/kemunculan-ridwan-kamil-saat-laporkan-lisa-mariana-ke-bareskrim-polri

Berita ketiga, Mendikti Saintek Brian Yuliarto angkat bicara terkait fenomena TNI masuk Kampus. Brian memandang pengetahuan dan kampus bersifat terbuka bagi berbagai pihak.

Baca Juga Respons Mendikti Saintek soal TNI Masuk Kampus: Pengetahuan Itu Terbuka di https://www.kompas.tv/nasional/587948/respons-mendikti-saintek-soal-tni-masuk-kampus-pengetahuan-itu-terbuka

Video Editor: Vila Randita

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/587968/pramono-soal-macet-di-priok-rk-laporkan-lisa-mariana-mendikti-respons-tni-masuk-kampus-top3news
Transkrip
00:00Halo Sobat Kompas TV, saatnya kita update 3 berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Sabtu 19 April 2025.
00:11Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung bereaksi tegas terhadap kemacetan parah di kawasan Tanjung Priuk yang terjadi 3 hari berturut-turut usai libur lebaran.
00:21Pramono menyampaikan kemacetan di picu pemaksaan operasional pelabuhan di atas kapasitas maksimal hingga lebih dari 7.000 truk per hari.
00:29Sedangkan di hari biasa kuota maksimal di angka 2.500.
00:34Pramono menyatakan kendati bukan kewenangan langsung Pemprov, dirinya tetap meminta Kepala Dinas Perhubungan memberikan sanksi sekeras-kerasnya kepada pengelola.
00:44Di dalam Tanjung Priuk, untuk muatannya yang harusnya 2.500 truk per hari, kemarin itu dipaksakan untuk menjadi 4.000 truk per hari.
00:59Sehingga mengalami jam dan akhirnya saya juga baru tahu, tadi pagi dari Kepala Dinas Perhubungan bukan lagi 4.000, tetapi menjadi 7.000 truk per hari.
01:09Ini menunjukkan bahwa ketidakprofesionalan pengelola yang ada di Tanjung Priuk.
01:14Untuk itu saya sudah meminta kepada Kepala Dinas Perhubungan untuk memberikan teguran sekeras-kerasnya, karena sudah 3 hari kemacetan ini gak boleh terjadi kembali.
01:25Mantan Gubernur Jawa Barat, Rituan Kamil, resmi menempuh jalur hukum atas kasus dugaan perselingkuhan dirinya dengan Lisa Mariana.
01:36Dianggap mengganggu psikologi serta mencemarkan nama baik keluarga,
01:40akhirnya mantan Gubernur Jawa Barat, Rituan Kamil, secara resmi melaporkan model majalah dewasa Lisa Mariana ke Bareskrim Polri.
01:48Hal tersebut disampaikan kuasa hukum Rituan Kamil dalam jumpa pers di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.
01:56Kuasa hukum Rituan Kamil mengatakan ini untuk menjawab somasi dari pihak Lisa Mariana,
02:01di mana semua tuduhan yang dilayangkan adalah tidak benar.
02:05Kemudian atas laporan polisi atau pengaduan ke pihak kepolisian adalah bukti keseriusan klien kami,
02:12Bapak Rituan Kamil dalam menanggapi adanya klaim yang dilakukan secara sepihak
02:17tanpa bukti hukum ke publik yang merupakan nama baik klien kami.
02:22Dalam laporan polisi atau pengaduan kami telah melampirkan semua bukti-bukti saksi-saksi
02:28untuk memperkuat rugaan tindak pidana yang dilaporkan klien kami ke Mareskori
02:33dan selanjutnya akan menjadi ranah pendidikan.
02:36Kemudian laporan polisi atau pengaduan ini merupakan bentuk perlindungan hukum
02:41terhadap integritas pribadi dan kehormatan klien kami, Bapak Rituan Kamil,
02:47serta upaya untuk memastikan agar semua proses berjalan secara profesional,
02:53transparan, akutandal, dan sesuai hukum yang berlaku.
02:57Statement penutup dari kami, kami mengajak pada seluruh pihak
03:01untuk tidak terburu-buru menyimpulkan sesuatu sebelum proses hukum berjalan
03:06dan fakta-fakta diuji secara objektif.
03:09Kami percaya bahwa keadilan akan berpihak kepada kebenaran.
03:15Mendikti Saintec, Brian Yuliarto mengaku tak khawatir
03:18dengan fenomena masuknya tentara ke lingkungan kampus.
03:23Brian bilang pengetahuan dan kampus bersifat terbuka
03:26untuk pengembangan pengetahuan, riset, hingga teknologi.
03:30Dengan semua pihak, termasuk TNI, kampus dapat bersinergi dan saling mengisi.
03:36Brian pun meyakini potensi penyimpangan dari militer di kampus
03:39bakal terdeteksi di era transparansi seperti sekarang.
03:43Pengetahuan itu kan terbuka, kampus juga terbuka, seluruh gagasan-gagasan, kerjasama-kerjasama
03:53tentu kita buka dengan berbagai pihak, tidak terkecuali TNI.
03:58Jadi kita akan sangat terbuka untuk pengembangan pengetahuan, riset, dan juga teknologi.
04:04Kita ya rasanya sekarang kan sudah era keterbukaan,
04:07kalau ada hal-hal yang penyimpangan itu mudah terbuka.
04:09Jadi kita juga perlu melihat sisi positif setiap institusi atau setiap pihak.
04:16Jadi saya yakin sih dengan sinergi, saling mengisi,
04:20justru yang muncul adalah sinergi atau hasil yang lebih optimal gitu ya.
04:27Itu dia tadi, Sahabat Kompas TV, tiga berita terpopuler yang terjadi pada hari ini.
04:32Saya pamit undur diri, sampai jumpa.
04:34Jangan lupa untuk like, komen, dan share,
04:36serta subscribe pada channel Youtube Kompas TV.
04:39Jangan lupa untuk like, komen, dan share, dan share, dan share, dan share.
04:42Jangan lupa untuk like, komen, dan share, dan share, dan share.

Dianjurkan