Berkunjung ke Taman Cahaya Bumi Selamat Martapura Kalimantan Selatan 2017 Part 2 (The End)

  • 7 years ago
Dalam lanjutan video ini menampilkan suasana taman yang penuh dengan tanam-tanaman dan pepohonan yang rimbun dihiasi dengan menara-menara yang bertuliskan ornamen tulisan arab untuk memberikan gambaran bahwa Kota Martapura ini dikenal sejak dahulu sebagai Kota Serambi Mekkah-nya Kalimantan Selatan.

Banyak pengunjung yang merasa nyaman berada di kawasan taman ini selain bersih dan fasilitas umumnya cocok bagi yang ingin beristirahat melepaskan penat seusai berbelanja juga para pedagang kecil dan pelaku usaha ikut meramaikan suasana.

Di akhir penghujung video ini nampak sebuah menara paling tinggi di antara menara lainnya, nampak megah dan indah bila dilihat dari dekat maupun dilihat dari jauh, karena menjadi khas bagi Taman Cahaya Bumi Selamat tersebut.

Terima Kasih sudah menyaksikan video ini.

Mohon maaf apabila ada kesalahan baik sengaja maupun tidak sengaja.

Silahkan Follow, Like, dan Comment jika anda menginginkannya.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh :-)

Recommended