Angka Covid-19 di Atas 5 Ribu, Ini Kata Doni Monardo

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Kepala Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo angkat bicara terkait meningkatnya angka persebaran Covid-19 di Indonesia selama tiga hari terakhir (15/11).

Selama dua hari terakhir, persebaran covid-19 menyentuh angka tertinggi, yakni di atas lima ribu kasus per hari.

"2 hari terakhir ini di atas 5 ribu. Memang betul angkanya realtif mengalami peningkatan dibandingkan beberapa minggu terakhir ini. Bahkan angka 3 hari yang lalu mencapai rekor tertinggi selama periode 8 bulan terakhir", ungkap Doni.

Peningkatan kasus Covid-19 ini diduga berhubungan dengan kebijakan libur panjang yang diberlakukan pada akhir Oktober lalu.

Doni menyebut kondisi Covid-19 saat ini relatif lebih terkendali jika dibandingkan periode setelah libur panjang pada Agustus dan awal Septemberl 2020 lalu.

"Membandingkan libur panjang pada Agustus akhir dan September awal, saat ini kita lihat bahwa angka untuk pasien yang dirawat ini masih dalam batas-batas yang terkendali. Yaitu seperti yang di wisma atlet, posisinya masih di angka 53 persen sementara yang untuk DKI 68 persen", ungkap Doni.

Meski demikian, ia berharap agar penambahan kasus dapat segera berkurang.

Satgas mengaku saat ini masih akan mendalami dan mengikuti perkembangan seminggu ke depan, apakah dampak libur panjang kemarin berdampak pada peningkatan jumlah kasus, atau tidak.

Jika tidak berdampak signifikan, bisa jadi libur panjang berikutnya akan kembali dilaksanakan.

"Kalau ini bisa diketahui kasusnya tidak mengalami peningkatan dan kita masih bisa mengendalikannya dengan baik, Insya Allah pada akhir tahun yang akan datang, kita tetap akan memberikan masukan kepada pemerintah untuk bisa melanjutkan libur panjang", tambahnya.

Dianjurkan