Sempat Tinggi, Awal Tahun Harga Daging Ayam Berangsur Turun

  • 3 tahun yang lalu
MALANG, KOMPAS.TV- Sebelum pergantian tahun kemarin, harga ayam di Pasar Besar Kota Malang naik hingga Rp 40 ribu per kilogramnya. Tingginya harga daging ayam ini menurut pedagang karena permintaan yang tinggi, sedangkan di momen tahun baru, beberapa pedagang memilih tidak berjualan.

Setelah mengalami kenaikan yang cukup signifikan, kini harga ayam turun menjadi Rp 35 ribu per kilogramnya. Hamidah, salah satu pedagang daging ayam mengaku, turunnya harga daging ayam ini karena permintaan daging ayam mulai rendah. Hal ini berbeda dengan beberapa hari sebelum tahun baru.

"Pertama ayam Rp 34 ribu menjelang tahun baru, 3 hari langsung melonjak banyak Rp 38 ribu sampai Rp 40 ribu. Sekarang turun lagi jadi Rp 35 ribu" terang Hamidah, Senin (03/01/2022).

Hamidah menambahkan karena permintaan yang rendah, dirinya juga memilih untuk mengurangi pasokan daging ayam.

Jika biasanya dirinya memasok 30 ekor ayam, kini hanya 20 ekor ayam.

#hargaayamturun

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/248008/sempat-tinggi-awal-tahun-harga-daging-ayam-berangsur-turun

Dianjurkan