• 3 jam yang lalu
JAWA TENGAH, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto menegur Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah yang saat ini menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden dalam bidang kerukunan beragama dan pembinaan sarana keagamaan.

Teguran tersebut disampaikan setelah tindakan Gus Miftah yang mengolok-olok seorang penjual minuman di depan warga yang menghadiri ceramahnya.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, memastikan bahwa Gus Miftah telah menyampaikan permintaan maaf secara langsung atas insiden tersebut.

Presiden Prabowo juga menegaskan pentingnya menjadikan kejadian ini sebagai pembelajaran bagi seluruh jajaran pemerintahannya agar lebih berhati-hati dalam bersikap dan berbicara.

Atas kejadian ini, Gus Miftah juga telah mengunjungi rumah penjual es teh, Sun Haji di Desa Banyusari, Kecamatan Grabag, Magelang untuk meminta maaf.

#penjuales #gusmiftah #viral #presidenprabowo

Baca Juga Pengakuan Pihak Keluarga Penjual Es Usai Sang Ayah Viral dapat Olokan dari Gus Miftah di https://www.kompas.tv/nasional/557913/pengakuan-pihak-keluarga-penjual-es-usai-sang-ayah-viral-dapat-olokan-dari-gus-miftah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/557924/full-serba-serbi-kasus-viral-penjual-es-presiden-prabowo-tegur-gus-miftah-minta-maaf-ke-keluarga

Dianjurkan