KOMPAS.TV - Banjir di Karawang, Jawa Barat, masih merendam ratusan rumah dengan ketinggian air yang bervariasi, mulai dari 50 cm hingga 2 meter.
Hingga hari ketiga, kondisi belum menunjukkan tanda-tanda surut akibat meluapnya Sungai Citarum dan Sungai Cibeet.
Tercatat sekitar 10.000 jiwa terdampak akibat banjir ini, dengan ribuan warga terpaksa mengungsi ke lokasi yang lebih aman.
Para pengungsi saat ini sangat membutuhkan bantuan makanan siap saji, obat-obatan, serta pakaian bersih.
Tim relawan dan pihak berwenang terus berupaya menyalurkan bantuan ke daerah terdampak, namun akses yang sulit akibat genangan air menjadi tantangan tersendiri.
Warga berharap pemerintah dan pihak terkait segera meningkatkan bantuan dan upaya evakuasi bagi mereka yang masih bertahan di rumah dengan kondisi air yang tinggi.
#karawang #banjir
Baca Juga Banjir di RPH Bekasi, Petugas Pastikan Puluhan Sapi Selamat di https://www.kompas.tv/regional/578428/banjir-di-rph-bekasi-petugas-pastikan-puluhan-sapi-selamat
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578429/banjir-di-karawang-belum-surut-ribuan-warga-mengungsi-dan-butuh-bantuan
Hingga hari ketiga, kondisi belum menunjukkan tanda-tanda surut akibat meluapnya Sungai Citarum dan Sungai Cibeet.
Tercatat sekitar 10.000 jiwa terdampak akibat banjir ini, dengan ribuan warga terpaksa mengungsi ke lokasi yang lebih aman.
Para pengungsi saat ini sangat membutuhkan bantuan makanan siap saji, obat-obatan, serta pakaian bersih.
Tim relawan dan pihak berwenang terus berupaya menyalurkan bantuan ke daerah terdampak, namun akses yang sulit akibat genangan air menjadi tantangan tersendiri.
Warga berharap pemerintah dan pihak terkait segera meningkatkan bantuan dan upaya evakuasi bagi mereka yang masih bertahan di rumah dengan kondisi air yang tinggi.
#karawang #banjir
Baca Juga Banjir di RPH Bekasi, Petugas Pastikan Puluhan Sapi Selamat di https://www.kompas.tv/regional/578428/banjir-di-rph-bekasi-petugas-pastikan-puluhan-sapi-selamat
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578429/banjir-di-karawang-belum-surut-ribuan-warga-mengungsi-dan-butuh-bantuan
Kategori
🗞
Berita