Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin
KOMPAS.TV - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo, merespons soal dirinya dilaporkan ke polisi atas dugaan penghasutan karena vokal mempertanyakan keaslian ijazah Presiden ke-7, Joko Widodo.

Roy Suryo siap membuktikan ucapannya yang meragukan keaslian ijazah dan skripsi Jokowi di Universitas Gadjah Mada.

Menurut Roy Suryo, ijazah Jokowi yang ditelitinya adalah yang beredar di media sosial. Menurutnya, banyak kejanggalan dalam ijazah tersebut.

Ia juga menyebut dapat membuktikan kejanggalan dalam skripsi Jokowi. Karena itu, ia siap jika dipanggil kepolisian terkait laporan terhadapnya.

Baca Juga Sidang Perdana Gugatan Ijazah Palsu Jokowi, Mediasi akan Digelar 30 April 2025 di https://www.kompas.tv/regional/589315/sidang-perdana-gugatan-ijazah-palsu-jokowi-mediasi-akan-digelar-30-april-2025

#ijazahjokowi #ijazahpalsu #jokowi #roysuryo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/589380/tudingan-ijazah-palsu-jokowi-roy-suryo-dilaporkan-siap-buktikan-ucapan
Transkrip
00:00Kita buka Sapa Indonesia Malam dengan informasi mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo merespons
00:05soal dirinya dilaporkan ke polisi atas dugaan penghasutan karena vokal mempertanyakan keaslian ijazah Presiden ke-7 Jokowi Dodo.
00:14Roy Suryo siap membuktikan ucapannya yang meragukan keaslian ijazah dan skripsi Jokowi di Universitas Gejah Mada.
00:21Menurut Roy Suryo, ijazah Jokowi yang ditelitinya adalah yang beredar di media sosial.
00:26Menurutnya banyak kejanggalan dalam ijazah tersebut.
00:30Ia juga menyebut dapat membuktikan kejanggalan dalam skripsi Jokowi.
00:36Karena itu, ia siap jika dipanggil ke polisian terkait laporan terhadapnya.
00:46Kalau nanti timbul ijazah, aneh gitu loh.
00:50Karena kalau lihat skripsi yang saya periksa asli itu, kata skripsinya asli tapi palsu itu ya.
00:55Karena banyak sekali kan itu, nggak mungkin seharusnya udah segerja Mada itu menerbitkan ijazah.
01:01Jadi sekali lagi, kami menunggu.
01:03Ya gitu, kalau ada ijazah yang katanya asli itu kemudian muncul.
01:07Dan kami sanggup memeriksa.
01:09Tapi kalau ijazah yang disebut-sebut asli itu ada pada kader partai itu,
01:14saya pastikan yang disebar oleh kader partai itu adalah palsu.
01:19Seribu persen siap.
01:20Ya gitu, jadi nggak apa-apa hak seseorang untuk melaporkan.
01:23Terus nanti pasti akan dipertanyakan, ya legal standingnya apa?
01:29Sebelumnya, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo dilaporkan ke Bares Krimpori
01:33atas dugaan penyebaran ujaran kebencian terhadap publik.
01:37Laporan tersebut dilayangkan oleh tim advokat publik defender.
01:41Selain Roy Suryo, ada dua nama lain juga turut dilaporkan.
01:44Roy Suryo dilaporkan setelah menilai ijazah Presiden ke-7 RI Jokowi Dodo
01:50dari Universitas Gajah Mada Palsu.
01:52Terkait barang bukti, pihak pelapor akan berkonsultasi dengan penyelidik
01:55untuk menentukan kelayakan bukti yang di bawah.
01:58Jangan dulu kita buka ya, nanti merusak pemeriksaan.
02:23Ini kan harus dikonsulkan dulu.

Dianjurkan