• 1 jam yang lalu
MEDAN, KOMPAS.TV - Penjualan pernak-pernik Ramadan di Kota Medan mengalami penurunan, padahal perajin pernak-pernik sudah mempersiapkan aneka pernak-pernik sejak satu bulan lalu.

Sejak beberapa tahun lalu, sejumlah perajin dan pedagang di Jalan Adi Sucipto, Kota Medan, menjajakan aneka pernak-pernik untuk memeriahkan bulan suci Ramadan.

Namun, untuk tahun ini, penjualan pernak-pernik Ramadan turun dibandingkan tahun sebelumnya. Padahal sejumlah pedagang mulai menjajakan dagangannya sebulan sebelum Ramadan.

Seperti yang dialami Munawir Al Hamdani, seorang perajin dan pedagang pernak-pernik yang mengaku penjualannya hanya sampai 20 persen. Hal ini jauh berbeda dengan tahun sebelumnya yang bisa mencapai lebih dari 50 persen.

Padahal, ia sudah mempersiapkan aneka pernak-pernik Ramadan, seperti replika ketupat, pigura bulan sabit-bintang, miniatur menara masjid, hingga replika bedug.

Ia mengaku tidak mengetahui secara pasti penyebab turunnya daya beli, yang tahun ini mengalami penurunan.

Ia sendiri berharap penjualannya dapat meningkat hingga akhir Ramadan mendatang.

Baca Juga Berkah Ramadan bagi Petani Blewah, Omzet Sekali Petik Hingga Rp8 Juta di https://www.kompas.tv/regional/579054/berkah-ramadan-bagi-petani-blewah-omzet-sekali-petik-hingga-rp8-juta

#ramadan #medan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/579249/penjualan-pernak-pernik-ramadan-di-medan-menurun-begini-kata-penjual

Dianjurkan