08 Surah AL ANFAL By Syeikh Ahmad Al Shalabi

  • last year
Surah Al Anfal with Translation

Al-Anfal artinya adalah "harta rampasan perang". Surat ini terdiri dari 75 ayat dan termasuk golongan surat Madaniyyah. Ia dinamakan Al-Anfal karena di dalamnya tedapat lafadz Al-Anfal pada permulaan ayatnya. Menurut riwayat Ibnu Abbas, surat ini diturunkan berkenaan dengan perang Badar Kubra yang terjadi pada tahun kedua Hijriah. Perang itu mendapatkan perhatian di dalam Al-Qur'an, karena dianggap memiliki peranan penting dalam kemajuan peradaban Islam.
Pada perang itu, pasukan kaum Muslimin yang hanya berjumlah sedikit dan dengan perlengkapan yang kurang, pada akhirnya berhasil mengalahkan pasukan kaum Musyrikin yang sangat besar disertai perlengkapan perang yang lengkap. Sehingga kaum Muslimin mendapatkan harta rampasan yang sangat banyak. Oleh karena itu, timbullah masalah bagaimana membagi harta rampasan perang itu secara adil dan benar. Maka Allah menurunkan ayat pertama dari surat ini.

Pokok kandungan surat Al-Anfal adalah Allah senantiasa menyertai orang-orang yang beriman dan melindungi mereka. Di surat Al-Anfal juga dijelaskan mengenai jaminan Allah terhadap kemenangan kaum Muslimin, adanya pertolongan para malaikat dalam perang Badar yang menolong kaum Muslimin, syirik adalah dosa besar, aturan pembagian harta rampasan perang, larangan mundur dalam perang, tujuan peperangan dalam Islam, larangan berkhianat kepada Allah dan Rasul, serta larangan mengkhianati perjanjian.

Di dalam surat Al-Anfal juga memuat kisah-kisah keengganan kaum Muslimin ikut perang Badar, kamus Muslimin di waktu perang Badar, baik sebelumnya maupun sesudahnya serta ketika perang masih berlangsung, kisah tentang keadaan baginda Nabi Muhammad Saw. sebelum Hijrah, permusuhan kaum Musyrik terhadap baginda Nabi, orang Yahudi membatalkan perjanjian dengan baginda Nabi Muhammad Saw., keadaan orang-orang Musyrikin, ahli kitab dan keburukan orang-orang munafik.

Sumber: https://www.abusyuja.com/2020/08/surat-al-anfal-pokok-kandungan-khasiat.html?m=1

#murottal
#qur'an
#alqur'an
#Qur'anrecitation
#alanfal

Recommended