• 5 bulan yang lalu
Sebanyak 393 jemaah haji kloter pertama JKG 01 mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Arab Saudi, pada hari Minggu, 12 Mei 2024.

Keberangkatan 393 jemaah kloter pertama embarkasi Jakarta – Pondok Gede (JKG 01) ini menandai dimulainya fase pemberangkatan jemaah haji Indonesia ke Tanah Suci. Proses pemberangkatan ini akan berlangsung dari 12 Mei hingga 10 Juni 2024.

Para jemaah haji ini mendapatkan kemudahan dengan adanya layanan fast track yang disediakan oleh Pemerintah Arab Saudi.

Tahun ini, layanan fast track tidak hanya tersedia di Bandara Soekarno-Hatta, tetapi juga di Bandara Juanda Surabaya dan Bandara Adi Soemarmo Surakarta. Hal ini merupakan hasil dari kerjasama yang erat antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Arab Saudi.

Video : Adi Ginanjar Maulana/MCH 2024
Editor : Kavin Faza

Category

🗞
Berita

Dianjurkan