• 4 bulan yang lalu
Menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2024/2025, Persib Bandung resmi merilis jersey bertemakan "We Are Persib", peluncuran jersey tersebut dilakukan dalam kegiatan Pesta Rakyat Persib di GOR C-TRA Arena, Kota Bandung, Minggu (4/8/2024).

Menurut Head of Communications PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhi Pratama, jersey dengan tema "We Are Persib" tersebut diusung untuk tiga jenis jersey terbaru ini.

Jersey utama Persib untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2024/2025 masih tetap dengan desain berwarna biru, yang kali ini dibalut pattern jacquard di bagian badan sebagai representasi spirit Persib yang terus bergerak ke atas dan menjadi lebih baik. Pada jersey utama kali ini, nuansa Bandung sangat kental. Pattern pada bagian rib membentuk pola gunung sebagai perlambang dari ‘Bandung dilingkung ku Gunung’.

Ketiga jersey ini materialnya dirancang dengan menggunakan benang ringan yang diharapkan dapat membantu pemain bergerak lebih bebas dengan bobot jersey yang cukup ringan saat melakoni pertandingan.

Video : Arif Rahman
Editor : Kavin Faza

Category

🗞
Berita

Dianjurkan